Performa Kawasan Industri di Berbagai Wilayah Indonesia Sepanjang Tahun 2024

星期五, 16 五月 2025

Pertumbuhan sektor industri di Indonesia terus menunjukkan tren positif, didukung oleh keberadaan kawasan industri yang semakin berkembang untuk memenuhi kebutuhan logistik dan manufaktur nasional. Selain itu, kawasan industri juga berperan besar terhadap perekonomian daerah hingga nasional, melalui penciptakan lapangan kerja, peningkatan investasi dan penggerak aktivitas ekonomi lainnya. 

Salah satu kota yang mencerminkan pertumbuhan kawasan industri adalah Kota Batam. Kota ini merupakan salah satu kota dengan jumlah kawasan industri terbanyak, yakni sebanyak 25 kawasan dengan luas total 2.002 hektar dan lebih dari 1.300 perusaahan yang beroperasi. Lokasi yang strategis karena dekat dengan Negara Singapura, menjadikan Kota Batam sebagai magnet investasi asing dan pusat ekspor-impor penting di Indonesia.

Hal tersebut tercermin dari besaran kontribusi pada sektor industri pengolahan di Kota Batam, yakni sebesar 56,83% terhadap total PDRB tahun 2024 atau meningkat tipis dari tahun 2023 yaitu sebesar 56,38%. Pertumbuhan ekonomi Batam pun mencapai 6,69%, yang didorong oleh sektor industri pengolahan sebagai pilar utama perekonomian kota ini.

Tak hanya Batam, beberapa kota dan kabupaten di Provinsi Jawa Timur juga memberikan kontribusi signifikan terhadap PDRB Atas Dasar Harga Berlaku. Sektor industri pengolahan di Kota Surabaya menyumbang sebesar 19,07%, Kabupaten Sidoarjo 48,57%, Kabupaten Gresik 51,25%, dan Kabupaten Pasuruan 60,65% terhadap PDRB Jawa Timur 2024.

Sementara itu, di Provinsi Jawa Barat berdasarkan data Badan Pusat Statistik terkait PDRB tahun 2024, sektor industri pengolahan berkontribusi sebesar 41,39%. Sektor ini juga memberikan andil sebesar 1,51% terhadap pertumbuhan ekonomi provinsi yang mencapai 4,95% pada tahun yang sama. 

Provinsi Jawa Barat memiliki sejumlah kawasan industri strategis dan berperan penting dalam mendukung sektor industri pengolahan. Contohnya di Kabupaten Bekasi sebagai pusat industri manufaktur, Kabupaten Karawang sebagai pusat industri otomotif, serta Kabupaten Purwakarta yang berfokus pada industri tekstil dan kimia.

Dengan melihat peran penting kawasan industri di berbagai wilayah, dapat disimpulkan bahwa keberadaan dan pengembangan kawasan industri memainkan peran krusial dalam mendorong pertumbuhan ekonomi regional dan nasional.

 

Penulis: Ratih Putri Salsabila

Sumber:

https://kfmap.asia/blog/kawasan-industri-di-indonesia-sebagai-magnet-investasi-asing/3746

https://www.pajak.go.id/

https://bps.go.id/

https://beritabig.com/

https://jabarprov.go.id/

https://sumatra.bisnis.com/

https://jatimtimes.com/

返回博客
©INFRAMAP - KNIGHTFRANK 2025