描述
Panin Tower merupakan gedung perkantoran yang terletak di Central Business District, tepatnya di Jl. Asia Afrika, Jakarta Pusat. Gedung ini memiliki 25 lantai dengan luas total bangunan 57.600 meter persegi, dan luasan per lantainya rata-rata 2.304 meter persegi. Gedung ini merupakan rancangan dari tim DP Architects bersama dengan Airmas Asri, , yang telah diresmikan pada tahun 2007. Saat ini, Panin Tower berada di bawah pengelolaan PT. Agung Podomoro Land.
Panin Tower memiliki beberapa fasilitas yang memadai seperti area bank, foodcourt, coffe shop, dan tempat ibadah. Lokasi dari Gedung ini juga tergolong strategis, dekat dengan Halte Busway Bundaran Senayan dan Halte Busway Masjid Agung. Selain itu gedung ini dekat dengan Stasiun MRT Station Senayan. Gedung ini juga dekat dengan berbagai pusat perbelanjaan seperti, Senayan City, STC Senayan, Plaza Senayan, dan FX Sudirman. Beberapa perusahaan yang beralamat di gedung ini antara lain PT. Royal Sports Performace Center, PT. Sembilan Sukses Abadi, PT. Roy Weston Indonesia, PT. Maxima Realty, dsb.