Saat ini, terdapat berbagai macam program atau model pembiayaan perumahan di di Indonesia. Salah satu model yang telah berkembang sejak 50 tahun lalu adalah Perumahan Swadaya.
Perumahan Swadaya merupakan pembangunan atau peningkatan kualitas rumah yang dilakukan secara mandiri oleh masyarakat, terutama untuk keluarga yang berpenghasilan rendah dan telah memperoleh dukungan dari pemerintah. Dukungan ini umumnya berbentuk Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dari Kementerian PUPR RI.
Program Perumahan Swadaya telah berlangsung cukup lama di Indonesia, yakni sejak tahun 1978, diawali dengan sikap pemerintah yang mendorong pembangunan rumah secara swadaya melalui berbagai program nasional. Salah satunya adalah Program Perumahan Rakyat di masa Orde Baru yang bertujuan mendorong rakyat membangun rumah dengan bantuan dana, material, atau pelatihan teknis.
Sementara itu, Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) baru mulai dijalankan pada awal tahun 2000-an dengan tujuan baru, yakni meningkatkan kualitas rumah tidak layak huni menjadi layak huni, sehat, dan aman.
Sama halnya dengan Program Perumahan Swadaya lainnya, program ini didukung oleh bantuan dari pemerintah kepada masyarakat. Masyarakat yang menerima bantuan harus ikut aktif membangun rumah mereka sendiri, baik secara individu maupun gotong royong.
Beberapa contoh nyata implementasi Perumahan Swadaya di berbagai daerah Indonesia, yakni sebagai berikut :
Program Perumahan Swadaya sejatinya tidak hanya mengenai pemenuhan kebutuhan akan tempat tinggal, tetapi memberdayakan masyarakat agar lebih mandiri, menumbuhkan rasa memiliki terhadap rumah, mengurangi kawasan kumuh, serta memperkuat gotong royong di antara warga.
Melalui Program Perumahan Swadaya, rumah bukan hanya suatu bangunan, tetapi juga menjadi simbol perjuangan dan kerja keras bersama antara pemerintah dan masyarakat untuk hidup yang lebih baik.
Penulis: Ratih Putri Salsabila
Sumber:
https://kfmap.asia/blog/kelanjutan-program-bantuan-stimulan-perumahan-swadaya-bsps/2529
https://perkim.id/
https://medialampung.disway.id/
https://properti.kompas.com/
https://tekno.kompas.com/
https://babel.antaranews.com/